Pelepasan Jenazah Mahasiswa UNY Yang Meninggal Dalam Kecelakaan

Suasana duka menyelimuti Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) saat prosesi pelepasan jenazah salah satu mahasiswa asingnya, Edwin Onyango Otieno yang meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas. Acara pelepasan berlangsung di Gedung Kedokteran Forensik RS. Dr. Sardjito, Sabtu (4/1) dan dihadiri oleh perwakilan Kedutaan Besar Republik Kenya untuk Indonesia di Jakarta Ms. Maurine Abungu dan Mr. Oscar Ombwayo, para Wakil Rektor UNY, pimpinan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan, serta teman-teman sejawat.

Dimas Landung Dwi Prakoso, Penjual Es Dawet Yang Ber-IPK 3,84

Kuliah. Suatu hal yang tidak terbayangkan oleh Dimas Landung Dwi Prakoso setamat SMP. Pria yang akrab dipanggil Landung itu bahkan tidak tahu apakah bisa melanjutkan sekolah karena keluarganya tidak mendukung serta mengalami keterbatasan kemampuan keuangan untuk bisa menyekolahkannya ke jenjang SMA. Akhirnya pria kelahiran Bantul, 25 Maret 2005 itu memberanikan diri untuk masuk ke pondok khusus yang menampung anak yatim dan duafa yaitu Pondok Pesantren Darul Fatihah Pundong Bantul.

Pelantikan dan Penyerahan Keputusan Rektor UNY: Momentum Baru di Awal Tahun 2025

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mengawali tahun 2025 dengan menggelar acara Pelantikan, Pengambilan Sumpah, dan Serah Terima Jabatan serta Penyerahan Keputusan Rektor. Acara tersebut berlangsung pada Kamis, 2 Januari 2025, di Ruang Sidang Utama Rektorat UNY.

Dalam acara ini, Prof. Dr. Sulistiyono, M.Pd., resmi dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Wakil Dekan Bidang Umum, Perencanaan, Keuangan, Sumber Daya, dan Usaha di Fakultas Kedokteran. Proses pelantikan dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara dan serah terima jabatan dari pejabat lama kepada pejabat baru.

UNY Kembali Menerima Lulusan Studi Lanjut Dosen dan Tendik
humas Tue, 12/31/2024 - 16:43

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali menggelar acara Penerimaan Lulusan Studi Lanjut Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik) pada hari Selasa, 31 Desember 2024. Acara yang berlangsung di Ruang Teater lantai 4 Digital Library ini dihadiri oleh 236 orang lulusan dari berbagai jenjang pendidikan.

Pengukuhan Lima Guru Besar Baru UNY

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kukuhkan lima guru besar baru pada Selasa (31/12) di Ruang Sidang Utama Rektorat. Kelima guru besar baru tersebut adalah Prof. Dr. Amat Jaedun, M.Pd. (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Evaluasi Pendidikan Guru Vokasi Fakultas Teknik), Prof. Dr. phil. Nurhening Yuniarti, S.Pd., M.T. (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Media Pembelajaran Vokasional Fakultas Teknik), Prof. Dr. Teguh Setiawan, M.Hum. (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Linguistik Indonesia Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya), Prof. Dr. Afendy Widayat, M.Phil.

Sebagai Penutup Tahun, Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta Luluskan Doktor Ke-1001

Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta menutup tahun 2024 dengan pencapaian gemilang, meluluskan Doktor ke-1001. Dhedhy Yuliawan, seorang dosen dari Universitas Nusantara PGRI Kediri berhasil mempertahankan disertasinya di hadapan dewan penguji. Disertasi tersebut berjudul Pengembangan Model Permainan Berbasis Psikoanalisis dalam Peningkatan Kemampuan Gerak Dasar dan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kelas Bawah Sekolah Dasar.

UNY Resmikan Prasarana dan Sarana Baru untuk Dukung Prestasi Akademik dan Non-Akademik

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali menegaskan komitmennya untuk mencetak generasi unggul dengan meresmikan sejumlah prasarana dan sarana baru melalui kegiatan ‘Jalan Gembira dan Peresmian Fasilitas Prasarana dan Sarana Pendidikan UNY’. Acara yang berlangsung di Health and Sport Center (HSC) UNY pada Selasa 31 Desember 2024 ini dihadiri oleh Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes., AIFO., para Wakil Rektor, Pimpinan Fakultas dan Lembaga, dosen, mahasiswa, serta undangan tamu mitra UNY.

Enam Guru Besar Baru Universitas Negeri Yogyakarta Dikukuhkan

Enam guru besar baru Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dikukuhkan pada Senin (30/12) di Rektorat. Keenam guru besar baru tersebut adalah Prof. Dr. Yudanto, M.Pd (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Pembelajaran Motorik Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan), Prof. Dr. Abdul Alim, M.Or. (Guru Besar Ranting Ilmu/Kepakaran Pendidikan Kepelatihan Keterampilan Tenis Lapangan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan), Prof. Dr. dr. Rachmah Laksmi Ambardini, M.Kes.(Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Fisiologi Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan), Prof. Dr. Dyah Purwaningsih, M.

Pengukuhan Lima Guru Besar Baru Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mengukuhkan lima guru besar baru pada Sabtu (28/12) di Rektorat. Kelima akademisi yang dikukuhkan adalah Prof. Dr. Ratna Candra Sari, M.Si (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Akuntansi Keuangan Keperilakuan Fakultas Ekonomi dan Bisnis), Prof. Dr. Tien Aminatun, S.Si., M.Si. (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Ilmu Lingkungan Matematika Fakultas MIPA), Prof. Dr. Ariyadi Wijaya, M.Sc. (Guru Besar Ranting Ilmu Kepakaran Penalaran dan Literasi Matematika Fakultas MIPA), Prof. Dr.

Penandatanganan MoU dan PKS antara UNY dengan Kemensos RI

Bertempat di Ruang Sidang Komisi Senat UNY pada Jumat (27/12) dilaksanakan penandatanganan MoU dan PKS antara UNY dengan Kemensos RI. MoU dan PKS meliputi bidang tridharma perguruan tinggi yang meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Rombongan dari Kemensos dipimpin oleh Dr. Hasim selaku Kepala Puslitbang Profesi Kemensos RI, yand didampingi oleh Penyusun dan Perancang Perundang-undangan, Penanggungjawab Tugas Belajar dan Izin Belajar, Bendahara Pusdiklatbang, dan Admin Tugas Belajar/izin Belajar.