SDGS #16 Kelembagaan

UNY Jadi Tuan Rumah Pra-Konaspi XII 2026

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menjadi tuan rumah kegiatan Pra-Kongres Nasional Pendidikan Indonesia (Pra-Konaspi) XII Tahun 2026 yang diikuti oleh 12 perguruan tinggi negeri LPTK (Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan). Kegiatan ini berlangsung pada Jumat – Minggu (23–25/1/26) di lingkungan Kampus UNY, Yogyakarta.

Karangmalang Education Forum Angkat Peran AI untuk Peningkatan Mutu Pendidikan

Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Alumni Universitas Negeri Yogyakarta (DPP IKA UNY) menyelenggarakan Karangmalang Education Forum (KEF) sebagai ruang diskusi strategis untuk merespons perkembangan kecerdasan artifisial (Artificial Intelligence/AI) dalam dunia pendidikan. Forum bertema ‘AI dan Peningkatan Mutu Pendidikan Untuk Semua’ ini berlangsung secara hybrid pada Sabtu, (24/1/26), di Ballroom Gedung IKA UNY, diikuti peserta secara luring dan daring melalui Zoom Meeting.

Penandatanganan Kerja Sama antara UNY dan BPSDMP Kementerian Perhubungan

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) resmi menandatangani kerja sama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) Kementerian Perhubungan Republik Indonesia dalam rangka penguatan sinergi pengembangan sumber daya manusia, pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jumat, 23 Januari 2025, bertempat di Ruang Teater Lantai 3, Gedung Sugeng Mardiono, Sekolah Pascasarjana UNY.

Gelar RAT Tutup Buku 2025, KPRI Mapan Sejahtera UNY Tegaskan Komitmen Kinerja 'PASTI'

Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Mapan Sejahtera Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) dengan agenda Tutup Buku Tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (21/1) bertempat di Ruang Teater Gedung Program Magister dan Doktor (PMD) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UNY.

Peringkat Internasional UNY 2025–2026: Bukti Konsistensi dan Inovasi

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali menegaskan eksistensinya sebagai perguruan tinggi terkemuka Indonesia dengan sejumlah pencapaian gemilang di berbagai pemeringkatan universitas dunia pada periode 2025–2026. Prestasi ini mencerminkan komitmen tinggi UNY dalam peningkatan mutu pendidikan, riset, keberlanjutan, serta kontribusi terhadap masyarakat global dan lokal.

Fokus Pendidikan dan Sosial, KKN Kemanusiaan Kolaborasi Resmi Dimulai di Manyak Payed Aceh

Sebanyak 110 mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) bersama mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi mitra resmi diterjunkan dalam program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kemanusiaan Kolaborasi di Kabupaten Aceh Tamiang, Sabtu (10/1). Upacara penerjunan yang dipusatkan di Kantor Camat Manyak Payed ini menjadi penanda dimulainya pengabdian mahasiswa untuk mendukung pemulihan masyarakat pascabencana banjir dan tanah longsor.

Awali Kinerja Tahun 2026, 29 Dosen dan Tenaga Kependidikan Menerima Keputusan Rektor

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) memulai lembaran tahun 2026 dengan langkah strategis dalam penguatan Sumber Daya Manusia (SDM). Pada hari Jumat (2/1/2026), bertempat di Ruang Sidang Utama Rektorat, UNY menggelar Upacara Penyerahan Keputusan Rektor kepada sejumlah Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik).

Acara ini dihadiri langsung oleh Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes., AIFO, beserta jajaran Wakil Rektor, Dekan, Direktur Sekolah Pascasarjana, para Direktur Direktorat, serta anggota Rapat Pimpinan (Rapim) UNY.

UNY Perkuat Pembinaan Prestasi Mahasiswa, Kualitas Capaian Menguat Sepanjang 2025

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) terus meneguhkan komitmennya dalam membangun budaya unggul melalui pembinaan prestasi mahasiswa yang terencana dan berkelanjutan. Sepanjang tahun 2025, berbagai capaian prestasi mahasiswa berhasil diraih UNY pada beragam ajang kompetisi nasional di bawah naungan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kemdiktisaintek. Komitmen tersebut diwujudkan melalui penyelenggaraan kegiatan Evaluasi Pembinaan Prestasi Mahasiswa Tahun 2025 di Ruang Sidang Utama Rektorat, belum lama ini.

Lepas 104 Purnatugas, UNY Tegaskan Pensiunan Tetap Bagian dari Keluarga Besar Universitas

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar acara penyerahan penghargaan bagi dosen dan tenaga kependidikan (tendik) yang telah memasuki masa purnatugas. Acara yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan pada Selasa (30/12) bertempat di Ruang Sidang Utama Gedung Rektorat UNY.

Penghargaan ini diberikan kepada dosen dan tendik di lingkungan UNY yang memasuki masa purnatugas pada periode 1 Juni 2024 hingga 31 Desember 2025.

Sosialisasi dan Workshop Implementasi Permendikbudristek RI No. 55 Tahun 2024
humas Mon, 12/29/2025 - 11:46

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan Workshop dan Sosialisasi Permendikbudristek RI Nomor 55 Tahun 2024 Tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Di Lingkungan Perguruan Tinggi pada tanggal 23 Desember 2025, di ruang pertemuan Hotel UNY. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas dan Sekolah Pascasarjana, Kepala Bagian dan Sekretaris Bagian pada Direktorat, Kepala Unit Perpustakaan, Unit Layanan Bimbingan Konseling dan Unit Layanan Kearsipan. Workshop ini menjadi ruang diskusi tentang penanganan dan pencegahan kekerasan di perguruan tinggi.