PENGUKUHAN GURU BESAR BIDANG KURIKULUM PENDIDIKAN VOKASI
Pengembangan kurikulum vokasi perlu merujuk pada filosofi yang diyakini, yaitu esesialisme, pragmatisme, dan konstruktivisme dengan penekanan pada salah satu filosofi sesuai dengan konteks sosio-demografisnya. Misalnya daerah yang jumlah dan sebaran bisnis dan industrinya memadai dapat merujuk ke filosofi esensialisme. Sebaliknya untuk daerah dengan jumlah pengnggur yang tinggi dan miskin bisnis dan industrinya lebih merujuk pada pragmatism dan konstruktivisme.