Pelantikan Pengurus Organisasi Mahasiswa Tahun 2025
“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim saya Rektor Universitas Negeri Yogyakarta pada hari ini Jumat tanggal 31 Januari 2025 melantik Saudara-saudara sebagai pengurus organisasi kemahasiswaan, badan eksekutif mahasiswa, dewan perwakilan mahasiswa dan unit kegiatan mahasiswa periode tahun 2025, saya percaya bahwa Saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa meridhoi kita semua, Aamiin” Demikian naskah pelantikan pengurus Organisasi Mahasiswa (Ormawa) yang dibacakan Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes.