FT Prestasi

Ikuti Program Student Exchange di Kasetsart University, Mahasiswa UNY Juarai Shirt Design Contest

Andri Mustiko Wicaksono, Mahasiswa Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta yang sedang menjalani program pertukaran pelajar di Kasetsart University-Thailand selama 1 semester (Januari - Mei 2022) menjadi juara pertama lomb “KU 82 Shirt Design Contest (17/02/2022). Andri menyuguhkan desain kaos berjudul “The Spirit of Kasetsart Unversity”.

PRESENTASIKAN INOVASI UNTUK MINIMALISIR PENCEMARAN AIR, MAHASISWA UNY JUARA III DALAM WATER INNOVATION CONTEST, CREATION 5TH 2021

Tim mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan FT UNY, Baruna Swinford, yang beranggotakan Novarida Nurul Sabrina (Teknik Sipil D-IV 2019), Intan Lathifatul Rosyidah (Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan S-1 2020), dan M. Fajar Amir (Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan S-1 2019) menorehkan prestasi di kompetisi Water Innovation Contest, CREATION 5Th 2021 dengan raihan Juara 3 dan Juara Favorit.

SUGUHKAN RANCANGAN BENDUNGAN EKONOMIS DAN IMPLEMENTATIF UNTUK KENDALIKAN KEKERINGAN, MAHASISWA UNY RAIH JUARA 1 LOMBA RANCANG BENDUNGAN NASIONAL

Mahasiswa Jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan Fakultas Teknik UNY menorehkan prestasi di kompetisi Lomba Rancang Bendungan Nasional, CIVIL ZONE 2021, dengan meraih Juara 1 dan Juara Video Favorit. Tim dari UNY Bernama Baruna Nawasena yang beranggotakan Novarida Nurul Sabrina (Teknik Sipil D-IV 2019), Suryatama Ageng P (Teknik Sipil 2019), dan Silmi Kaffah (Teknik Sipil D-IV 2019).

SUGUHKAN IDE PEMANFAATAN AIR HUJAN DAN LIMBAH RUMAH TANGGA, MAHASISWA FT UNY RAIH PRESTASI

Tim dari Jurusan Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan Fakultas Teknik Universiitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) menjadi Juara Favorit Cinnertion dalam ajang D’Village 10th Edition yang diselenggarakan oleh Institut Teknologi Surabaya (ITS) (02/06– 31/10/2021). Tim ini beranggotakan M. Fajar Amir (Prodi Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan 2019), Novarida Nurul Sabrina (Prodi Teknik Sipil Sarjana Terapan 2019), dan Raden Rara Bintang Permata Hati (Prodi Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan 2020) dibawah bimbingan Qonaah Rizqi Fajriani, M.Eng.

UNY JUARA III KKCTBN

Tim MAVIS Mk.II  dari UKM Rekayasa Teknologi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) 2021 berhasil meraih Juara III Kontes Kapal Cepat Tak Berawak Nasional (KKCTBN) yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (24/10/2021) di Universitas Muhammadiyah Malang.