PENANDATANGANAN NASKAH KERJASAMA DAN PERTANDINGAN PERSAHABATAN TENIS LAPANGAN UNY DAN UNNES

Dua fakultas Perguruan tinggi LPTK yaitu FMIPA Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dan FMIPA Universitas Negeri Semarang (UNNES) menjalin kerjasama dibidang pendidikan. Penandatanganan kerjasama dilaksanakan Sabtu, 23/10/21 di lapangan tenis indoor FIK UNY.

Naskah perjanjian kerjasama ditandatangani oleh Dekan FMIPA UNY, Prof. Dr. Ariswan, M.Si., dan Dekan FMIPA UNNES,  Dr. Sugianto, M.Si. disaksikan oleh Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes dan Rektor UNNES, Prof. Dr. Fathur Rokhman, M.Hum.

ICEBESS & ACOMC 2021: PULIHKAN PENDIDIKAN DAN EKONOMI DARI COVID-19 TANGGUNG JAWAB BERSAMA

Fakultas Ekonomi UNY menyelenggarakan International Conference on Ethics of Business, Economics, and Social Science (ICEBESS) dan sekaligus Annual Conference on Management Challenges (ACoMC) selama dua hari 15-16 Oktober 2021 lalu. Kedua seminar ini menghadirkan enam pembicara internasional dari 3 benua berbeda, yaitu Debra S. Lee (Vanderbilt University, Amerika Serikat), Prof. Dr. Ruzita Jusoh (University of Malaya, Malaysia), dan Dr. Moon Moon Hussain (B.S. Abdur Rahman Crescent Institute of Science and Technology, India) pada sesi pertama di pagi hari.

MUDAHKAN SISWA PAHAMI MATERI PELAJARAN DENGAN PIN.AR

Pendidikan yang sebelumnya diselenggarakan secara luring melalui pertemuan langsung guru dengan peserta didik tidak dapat dilakukan karena adanya pandemi Covid-19, sehingga terpaksa harus belajar secara daring. Namun pembelajaran daring ini juga banyak menimbulkan keluhan diantaranya minimnya interaksi guru-siswa karena pembelajaran daring lebih banyak memberikan tugas kepada siswa. Hal ini menyebabkan materi yang diberikan oleh guru kurang menarik perhatian para siswa, dan bagi mereka bermain jauh lebih menarik dibandingkan belajar.

PENERIMAAN MAHASISWA BARU FT UNY JALUR RPL

Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) menyelenggarakan Penerimaan Mahasiswa Baru jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) secara daring pada Selasa (19/10/2021). Prof. Herman Dwi Surjono, Ph.D., selaku Dekan FT UNY menyambut hangat mahasiswa baru yang diterima melewati jalur RPL. “Selamat bergabung menjadi bagian dari civitas akademika FT UNY yang selalu menjunjung profesionalisme dalam menjalankan Tri Dharma perguruan tinggi maupun melaksanakan pendidikan, research, pengajaran, dan PPM”.

UNY JALIN KERJASAMA DENGAN DUNIA USAHA DAN DUNIA INDUSTRI

Dunia digital sekarang ini adalah imbas revolusi industri 4.0 yang meliputi internet of things, cyber physical dan bioteknologi yang diaplikasikan dalam bisnis, industri, pertanian, kesehatan dan sebagainya. Era disrupsi adalah hal yang tidak diduga, merupakan perpaduan antara revolusi teknologi dan revolusi model bisnis. Era ini mencakup cashless, paperless, e-ticketing atau digital marketplace.

KENALKAN CERITA RAKYAT MELALUI FOLKLORE BRAILLE BOOK UNTUK ANAK TUNANETRA

Tingkat literasi informasi pada anak-anak khususnya anak difabel dapat ditingkatkan salah satunya dengan gerakan literasi di sekolah. Gerakan literasi di sekolah dapat diwujudkan dengan pendekatan buku kepada siswa yang dilakukan oleh guru, serta harus diadakan evaluasi dalam pelaksanaannya. Selain itu, diperlukan adanya intervensi sekolah untuk mengembangkan berbagai kegiatan literasi sesuai kondisi dan kebutuhan. Salah satu sasaran tersebut adalah anak difabel tunanetra.

MENERAWANG POTENSI PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL), PRAKTIK INDUSTRI (PI)/MAGANG/PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) DAN KKN DALAM DUNIA PENDIDIKAN DI MEGATREND DUNIA 2045

Seluruh negera dihadapkan pada tantangan megatrend global yang diprediksi akan terjadi pada tahun 2045 di mana sumber daya manusia di masa yang akan datang dituntut mampu beradaptasi dengan cepat dalam mengimbangi perubahan yang bersifat radikal, masif, terstruktur, dan tidak dapat dibendung.

MINIMALISIR GESEKAN AGAMA DAN BUDAYA, MAHASISWA UNY TEMUKAN MODEL TOLERANSI
humas Tue, 10/19/2021 - 09:33

Perbedaan paham menjadi sebuah keniscayaan. Penelitian studi kasus yang dilakukan oleh mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) di Masjid Agung Mataram, Kotagede, Yogyakarta, menampilkan perspektif baru dalam memandang toleransi beragama.

TINGKATKAN RASA PERCAYA DIRI REMAJA DENGAN SELF CARD

Percaya diri penting bagi remaja karena merupakan prediktor terbaik bagi keberhasilan seseorang di masa depan. Rasa percaya diri juga penting agar remaja memiliki sikap positif terhadap diri sendiri dan lingkungannya, tidak menggantungkan diri pada penilaian orang lain, serta memiliki kemandirian untuk mencapai apa yang diinginkan. Namun pada kenyataannya, tidak semua remaja memiliki rasa percaya diri. Banyak remaja akhir yang belum mendapatkan kepastian tentang masa depannya sehingga menganggap masa depan mereka tidak jelas atau bahkan suram.