Workshop Model Pembelajaran Bahasa Inggris Berbasis Diferensiasi bagi SMK di DIY
Sejumlah dosen UNY menyelenggarakan Workshop Model Pembelajaran Bahasa Inggris Berbasis Diferensiasi bagi SMK di DIY. Para dosen itu adalah Prof. Dr. Margana, Dr. Nunik Sugesti dan Eko Prasetyo Nugroho Saputro, M.Hum dibantu mahasiswa Desiderius Carmenico Ardi Saputra, Victoria Abigail Prabowo, Rohmat Wibowo, Adriani Yulia Purwaningrum serta Burhanuddin Noor. Workshop digelar belum lama ini di Ruang Sidang Utama Rektorat UNY.