Mahasiswa UNY Sulap Sampah Menjadi Benda Bernilai Ekonomis Melalui Gerakan Desa Zero Waste Rumah Sampah Digital
Tim mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Pendidikan IPA Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berhasil lolos dalam Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) dengan proyek berjudul ‘Gerakan Desa Zero Waste: Implementasi Rumah Sampah Digital sebagai Optimalisasi Pengelolaan Sampah Bernilai Ekonomis di Desa Potorono’. Program ini bertujuan untuk mengatasi masalah klasik sampah yang hingga kini masih menjadi tantangan besar.