KRTI

Prestasi Cemerlang UNY Sabet 4 Penghargaan di Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024

Ajang prestisius Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024 yang berlangsung pada 12-18 September 2024 di kawasan Lapangan Terbang Gading, dan Fakultas Vokasi UNY Gunung Kidul telah selesai digelar dengan sukses. Ajang ini mempertemukan tim-tim mahasiswa terbaik dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia untuk beradu inovasi dalam teknologi sistem udara nirawak (Unmanned Aerial System/UAS). Kompetisi ini telah menjadi tolok ukur perkembangan teknologi aeronautika di kalangan mahasiswa Indonesia.

Penutupan KRTI 2024, UNS Juara Umum

Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024 telah berada pada penghujung rangkaian acara. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) sebagai tuan rumah KRTI pada tahun ini resmi mengakhiri rangkaian kegiatan KRTI pada Rabu, 18 September 2024 di Fakultas Vokasi UNY Gunungkidul. Kontes yang diikuti oleh 100 tim dari 42 perguruan tinggi ini mampu menghasilkan banyak inovasi robot terbang.

Tim Narash BUV UNS Juara 1 Divisi Racing Plane KRTI 2024

Kontes Robot Terbang Indonesia di Lapangan Terbang Gading memperlombakan Divisi Racing Plane yang prestisius karena divisi ini memberikan tantangan untuk merancang, membuat dan menerbangkan wahana terbang fixed-wing yang dapat terbang cepat pada lintasannya namun dengan memperhatikan kualitas rancangan dan pembuatannya agar konstruksi serta konsumsi energinya tetap efisien. Lomba ini mengangkat tema FAT (Fast And on Track), yaitu tercepat dan on track pada lintasan.

Langit Menjadi Arena Balap: Serunya Lomba Racing Plane di KRTI 2024

Lapangan Terbang Gading, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, kembali menjadi saksi berlangsungnya Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024, ajang bergengsi bagi para mahasiswa Indonesia yang menekuni bidang robotika. Pada Senin, 16 September 2024, rangkaian acara kegiatan hari keempat KRTI yakni pelaksanaan perlombaan Divisi Racing Plane. Pada perlombaan Racing Plane, 24 universitas berkompetisi untuk menciptakan pesawat yang tidak hanya cepat, tetapi juga stabil dan presisi saat menavigasi lintasan yang telah ditentukan.

Lomba KRTI 2024: Kolaborasi UNY dan TNIAU Menyongsong Masa Depan Teknologi Drone

Gunungkidul, 16 September 2024 – Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dengan bangga menjadi tuan rumah lomba Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024 yang diselenggarakan di lapangan terbang Gading, Gunung kidul, Yogyakarta.Acara ini merupakan hasilkolaborasiantaraBalaiPengembanganTalentaIndonesia(BPTI),PusatPrestasiNasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi melalui UNY selaku tuan rumah dan TNI AU (Lanud Adisutjipto-Yogyakarta), yang bertujuan untuk mendorong pengembangan teknologi pesawat dan drone tanpa awak, dengan potensi yang menjanjikan untuk masa depan Indone

Pelaksanaan Lomba Divisi VTOL dan FW KRTI 2024

Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024, ajang bergengsi bagi para mahasiswa Indonesia yang menekuni bidang robotika, kembali digelar di Lapangan Terbang Gading, Wonosari, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Minggu, 15 September 2024, terdapat dua divisi perlombaan yang dilaksanakan yaitu Divisi Vertical Take Off Landing (VTOL) dan Divisi Fixed Wings (FW).

Seru, Hari Kedua Kontes Robot Terbang Indonesia

Universitas Negeri Yogyakarta menggelar Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) 2024, Sabtu (14/9) di Lapangan Terbang Gading Wonosari Gunungkidul. Menurut Sekretaris KRTI Arwan Nur Ramadhan, M.Pd rangkaian acara kegiatan hari kedua terdiri dari pelaksanaan Divisi Fixed Wing (FW) dan Long Endurance Low Altitude (LELA), flight test Divisi Vertical Take Off Landing (VTOL) dan demo dari Divisi Technology Development (TD).