Jan
08
2025
Sekolah Pascasarjana UNY Raih Akreditasi untuk Program Jarak Jauh, Siap Buka Program Studi Baru
Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mencatatkan sejarah penting dengan berhasil memenuhi syarat minimum akreditasi untuk pembukaan program studi baru program jarak jauh (PJJ). UNY kini menjadi perguruan tinggi negeri berbadan hukum pertama di Indonesia yang mendapat akreditasi untuk menawarkan program studi PJJ pada jenjang magister dan doktoral, berdasarkan Surat Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kependidikan (LAMDIK).