LUNCURKAN MOBIL LISTRIK GARUDA UNY, MENRISTEKDIKTI TARGETKAN 2025 INDONESIA PRODUKSI MASSAL KENDARAAN LISTRIK
Dalam rangka Dies Natalis Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) ke- 55 Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir bersama Rektor UNY Sutrisna Wibawa meluncurkan Mobil Listrik Garuda UNY karya inovatif Mahasiswa Fakultas Teknik UNY.
Menristekdikti menargetkan pada tahun 2025 Indonesia sudah bisa memproduksi massal kendaraan listrik yang ramah lingkungan dengan berkolaborasi bersama industri agar bisa dikomersialisasikan. Hal tersebut disampaikan Menristekdikti pada saat sambutan di Universitas Negeri Yogyakarta pada Jumat (21/6).