LULUSAN UNIVERSITAS HARUS MELEK AKAN KONSTELASI UNICORN
Keberadaan Revolusi Industri 4.0, telah menggeser berbagai lini, termasuk arah kebijakan pendidikan dan praksisnya. Basis nilai yang khas dari gelombang ini adalah digitalisasi dan otomasi, sehingga mendisrupsi peran manusia. Konon manusia akan digeser oleh robot, baik langsung maupun tidak langsung. Kekhawatiran guru dan siswa bukan tanpa alasan. Mereka was-was kalau pekerjaannya direbut total oleh Artificial Intelligence (AI).