Seleksi Mandiri

Soft Skils: UNY Berkomitmen Mewujudkan Insan Unggul, Kreatif, dan Inovatif Berkelanjutan

“Selamat datang dan syukurilah apa yang panjenengan dapatkan, karena bisa bergabung di UNY yang sudah ber-Badan Hukum sejak 20 Oktober 2022 berdasarkan PP No. 35 Tahun 2022. Silakana bergabung, adik-adik harus sudah dapat menyesuaikan diri, adaptasi, karena dari lingkungan sekolah menengah ke jenjang lingkungan perguruan tinggi. UNY berkomitmen untuk mewujudkan insan yang unggul, kreatif, dan inovatif berkelanjutan. Meraih insan yang sejahtera yang didahului jaya lembaganya,” demikian disampaikan Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes.

AMAN DAN LANCAR PELAKSANAAN SELEKSI MANDIRI JALUR CBT KAMPUS

“Alhamdulillah, aman dan lancar,”kata Dr. Setya Raharja, M.Pd., Ketua Admisi UNY disaat berakhirnya Seleksi Mandiri Jalur CBT kampus. Pelaksanaan CBT Kampus yang dimulai dari tanggal 6 Agustus, dan berakhir hari ini Senin, 10 Agustus 2020 diikuti sebanyak 2041 peserta yang mendaftar namun ada sebanyak 48 peserta tidak hadir, sehingga terdapat 1993 peserta yang hadir mengikuti pelaksanaan tes, dengan kata lain 98% yang hadir.

UNY MENFASILITASI ABK MENGIKUTI SELEKSI MANDIRI JALUR CBT KAMPUS

Universitas Negeri Yogyakarta yang merupakan kampus humanis, pada pelaksanaan Seleksi Mandiri jalur Computer Based Test (CBT) Kampus hari kedua (Jum’at, 7/8) memfasilitasi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) Tuna Netra. Jumlah peserta yang mengikuti CBT hari ini sebanyak 456 calon mahasiswa , sesi I ( pagi) sejumlah 222 peserta, dan sesi II (siang) sebanyak 234 peserta.

UNY SELENGGARAKAN SELEKSI MANDIRI JALUR CBT KAMPUS

Hari ini, Kamis (6/8)  sebanyak 456 calon mahasiswa mencoba keberuntungan untuk melanjutkan studinya di berbagai program studi yang ada di Universitas Negeri Yogyakarta. Mereka mengikuti Seleksi Mandiri S-1 dengan jalur CBT  di kampus Universitas Negeri Yogyakarta. Berdasarkan keterangan dari Ketua Kantor Layanan Admisi UNY, Dr. Setya Raharja, M.Pd., Seleksi Mandiri (SM) UNY ini masih menyediakan kursi sebagai mahasiswa UNY sekitar 30% dari total daya tampung UNY. Berdasarkan Keputusan Rektor UNY no.