Awalnya hanya sekedar tugas kuliah, namun siapa sangka inovasi sederhana berupa Crackers Tempe mampu memberi Ika Dewi Puspita Sari rasa bangga. Produk ini hadir sebagai cemilan sehat yang berbeda dari snack pada umumnya, cemilan berbahan dasar tepung tempe yang digagas oelh seorang inovator muda. Pada umumnya menggunakan tepung terigu, Crackers Tempe mengutamakan tepung tempe yang dikenal sebagai “superfood” dengan menawarkan gii yang lebih tinggi dan kaya akan nutrisi tetapi juga tinggi protein, produk ini dirancang sebagai snack yang tidak hanya lezat tetapi juga sehat dan aman, tanpa tambahan bahan pengawet. “Sebenarnya saya ingin membuat cheesecake tempe tetapi karena dosen menyarankan produk yang lebih awet, akhirnya saya mencoba Crackers Tempe ini” ujar Ika Dewi Puspita Sari. Meskipun awalnya kurang tertarik, ia mulai menyadari keunikan dari kreasi ini. “Setelah dikerjakan, Alhamdulillah saya bersyukur ternyata produk ini lebih mudah dibuat dan biaya produksinya lebih murah” tambahnya.
Keunggulan Crackers Tempe tidak adanya bahan pengawet menjadikannya pilihan yang aman untuk dikonsumsi sehari-hari. Dengan komposisi bahan yang digunakan terdiri dari tepung tempe, margarin, tepung terigu, susu, gula, garam, dan baking powder melengkapi kandungan yang sehat. Proses pembuatannya pun terbilang sederhana dan ramah produksi, mulai dari pencampuran bahan, pengulenan, pemipihan, pencetakan, hingga pengovenan. Untuk memastikan ketebalan Crackers seragam, digunakan alat penggiling mie pada tahap pemipihan. Dengan cara ini, produk Crackers Tempe dapat dihasilkan dalam waktu produksi yang relative singkat, sekitar dua jam per batch, telah melalui penelitian metode RnD (Research and Development) dengan model 4D (Define, Design, Develop, Dissemnitae) sehingga dipastikan bahwa produk ini sehat dan layak dikonsumsi.
Hadir dalam varian rasa original dan keju, Crackers Tempe ini menawarkan tesktur yang renyah. “Tempe kan dikenal sebagai superfood, jadi kami ingin masyarakat bisa menikmatinya dalam bentuk yang lebih tahan lama” ujar Ika. Ia berharap produk ini dapat diterima luas oleh masyarakat. Untuk saat ini Crackers Tempe memiliki dua varian rasa yang keduanya mempertahankan keunggulan nutrisinya, kedua varian ini dikembangkan dengan pertimbangan preferensi pasar terhadap rasa yang familiar sekalogus menonjolkan keunggulan tempe sebagai bahan utama.
Mesikpun produk ini belum diperjualbelikan secara resmi dan baru dipamerkan dalam food show, sang inovator berharap Crackers Tempe bisa dterima masyakarat. Tantangan utama saat ini adalah menemukan kemasan ramah lingkungan yang tahan udara dan air agar Crackers tidak cepat melempem. Menyadari potensinya, Ika Dewi Puspita Sari berharap mendukung perekonomian local dan menjadi inspirasi bagi UMKM dalam mengolah bahan pangan local dengan kreatif. “Produk ini jarang ditemui di pasaran, jadi rasa saya orang harus coba karena rasanya juga unik,” ujarnya menutup perbincangan.
Inovasi Crackers Tempe ini lahir dari ketekunan dan arahan yang tepat, membuktikan bahwa sesuatu yang sederhana bisa berdampak besar dan memberi manfaat luas.