KETERAMPILAN BAHASA INGGRIS DALAM BINGKAI TOLERANSI

Tahun ini, English Department Student Association (EDSA) atau Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) UNY kembali mengadakan kompetisi bahasa Inggris. Lomba-lomba yang dipertandingkan adalah lomba debat bahasa Inggris. Lomba menulis cerita pendek, dan lomba menulis esai. Kompetisi yang bertajuk Debate and Writing Competition EDSA ini bertema Fostering Tolerance in Diversity : Future Leaders as the Locomotive for Tolerance atau "Menanamkan Toleransi dalam Keberagaman: Pemimpin Masa Depan Sebagai Lokomotif Toleransi".

JURUSAN PENDIDIKAN GEOGRAFI GELAR KULIAH TAMU DAN WORKSHOP ANALISIS KUANTITATIF

Mengawali tahun ajaran baru 2019/2020, Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Yogyakarta (FIS UNY) menyelenggarakan kuliah tamu dan “Workshop Analisis Kuantitatif”. Menurut koordinator kegiatan yaitu Dr. Nurul Khotimah, M.Si., kegiatan workshop dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 3-4 September 2019 diikuti oleh 30 Mahasiswa dan beberapa dosen dari Jurusan Pendidikan Geografi. Adapun pemateri dihadirkan dari Universiti Pendidikan Sultan Idris (UPSI) Malaysia.

CANTIK BATH BOMB: EKSTRAK DAUN CANGKRING SEBAGAI PENCEGAH BAKTERI SEKUNDER PADA PENDERITA CACAR AIR

Cacar air yang tidak terobati sepenuhnya dapat menyebabkan infeksi bakteri susulan. Infeksi sekunder ini biasanya disebabkan oleh bakteri Staphylococcus aureus dan Streptococcus pyogenes. Hal ini dapat diatasi dengan ekstrak daun cangkring. Kandungan isoflavonoid pada daun cangkring mampu dimanfaatkan sebagai zat antibakteri. Sehingga, pencegahan penyebaran bakteri sekunder pada penyakit cacar air mampu diminimalisir.

TIM PKM UNY SABET JUARA 3 DALAM PIMNAS KE-32 DI UDAYANA BALI

Tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Penelitian Sosiohumaniora (PSH) dari Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yang beranggotakan Febriani (Pendidikan Fisika), Adhis Tessa (Pendidikan Sosiologi) dan Ridho Utami (Pendidikan Fisika) dengan dosen pembimbing  Wipsar Sunu Brams Dwandaru, Ph.D. berhasil meraih Juara 3 atau setara perunggu dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-32 di Universitas Udayana (Unud) Bali. Pimnas yang digelar 27-30 Agustus 2019 tersebut diikuti oleh 126 Perguruan Tinggi dan 1614 mahasiswa seluruh Indonesia.

PROGRAM GERJO EDU-ECO WISATA SEBAGAI BENTUK PENGABDIAN MAHASISWA UNY MELALUI PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA (PKM)

Kelompok Program Kreativitas Mahasiswa Pengabdian kepada Masyarakat (PKM-M) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yang diketuai oleh Anggraini Riandani (Mahasiswa Pendidikan Bahasa Jerman) telah menjalankan Program Gerjo Edu-Eco Wisata di Dusun Gerjo, Grogol, Kecamatan Paliyan, Kabupaten Gunungkidul. Selama menjalankan program tersebut, dia dibantu oleh Sukarno (Pendidikan Bahasa Inggris), Dwi Larasati (Pendidikan Bahasa Daerah), Dika Andri Pradana (Pendidikan Bahasa Jerman) dan Teguh Bangun Satria (Pendidikan Bahasa Daerah).

MAHASISWA PRODI MANAJEMEN RAIH JUARA 2 LOMBA ESAI PENDAMPING PIMNAS NON-PKM UNIVERSITAS UDAYANA

Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) Ke-32 yang diadakan di Universitas Udayana, Bali pada 27-30 Agustus 2019 lalu, tidak hanya mengusung lomba-lomba penalaran yang telah ditetapkan Kemenristekdikti. Pihak Universitas Udayana pun menyelenggarakan Lomba Pendamping PIMNAS Non-PKM untuk menyemarakkan pekan ilmiah yang diselenggarakan di pulau dewata tersebut.

MUHAMMAD ISKANDAR BERHASIL KEMBANGKAN MEDIA PEMBELAJARAN INSTALASI PENERANGAN LISTRIK

Salah satu bentuk upaya pemerintah untuk mengejar ketertinggalan pendidikannya adalah mengintensifkan penggunaan media pembelajaran berbantuan teknologi terkini dengan mempersiapkan tenaga pengajar yang professional untuk mendapatkan lulusan yang mampu bersaing dalam setiap bidangnya.

CAT TEMBOK RAMAH LINGKUNGAN DARI SABUT KELAPA

Penggunaan cat tidak pernah lepas dari kehidupan manusia sehari-hari. Mulai dari cat tembok, cat kayu, cat besi hingga pilox berada sangat dekat dengan manusia, sehingga tidak bisa dipungkiri bahwa kebutuhan manusia akan cat semakin meningkat dari tahun ke tahun. Cat yang diproduksi oleh industri cat merupakan cat dari campuran bahan pengisi, matriks, pelarut dan bahan tambahan lainnya. Dalam pembuatan cat emulsi produsen cat menggunakan bahan pengisi dari jenis kaolin, silika, organoclay dan talc. Selain itu juga dapat digunakan kapur dan zeolit.

PELATIHAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI MAHASISWA BARU 2019

“Saudara sekarang ini sedang dipersiapkan untuk menjadi mahasiswa yang unggul, kreatif, dan inovatif berlandaskan ketaqwaan, kemandirian dan kecendekiaan” demikian disampaikan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik UNY, Prof. Dr. Margana, M.Hum., M.A. saat membuka Pelatihan Teknologi Informasi dan Komunikasi bagi Mahasiswa Baru Angkatan 2019. Bertempat di Laboratorium Komputer Basement Gedung Digital Library, Sabtu (7/9).