PT NIHON SEIKI INDONESIA LAKSANAKAN REKRUTMEN DI FT UNY

PT NIHON SEIKI INDONESIA LAKSANAKAN REKRUTMEN DI FT UNY

PT Nihon Seiki Indonesia (NSI) menyelenggarakan rekrutmen kerja di Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (11/12/2021) yang mayoritas diikuti alumni Pendidikan Teknik Mesin dan Pendidikan Teknik Otomotif FT UNY dan beberapa kampus luar. Seleksi ini diikuti oleh ratusan pelamar yang pada akhirnya terpilih 30 orang yang lolos tes administrasi dan berlangsung dalam 3 tahap yakni Tes Tertulis 1, Tes Tertulis 2 dan Wawancara. Peserta yang lolos seleksi nantinya akan segera dipanggil ke kantor NSI di Cikarang untuk proses seleksi selanjutnya.

General Manager NSI, Widodo Bodro Husodo yang hadir langsung dalam proses seleksi menjelaskan bahwa pihaknya tengah mencari kandidat Management Trainee Produksi pada proses seleksi ini. ‘Nantinya kandidat yang terpilih akan diproyeksikan sebagai pemimpin di PT NSI,” jelasnya.

Widodo mengharapkan kandidat terpilih memiliki karakter yang baik dan mempunyai semangat belajar yang tinggi. “Sebagai calon pemimpin mesti mengerti semua aspek pekerjaan yang ada sehingga dapat mengontrol lapangan dengan baik,” tutupnya.

Sementara itu Ketua Unit Kerja sama dan Kemitraan Industri (UKKI) FT UNY, Yosep Efendi, M.Pd., menuturkan bahwa rekrutmen ini merupakan salah satu wujud implementasi kerja sama antara NSI dan FT UNY yang beberapa waktu lalu melaksanakan penandatanganan MoA. “Harapannya akan semakin banyak alumni FT UNY yang dapat bekerja di NSI dan menjadi duta-duta dari FT UNY dah harapannya makin meningkatkan link and match dengan industri,” ujarnya.

PT NSI sendiri adalah Perusahaan Modal Asing Jepang yang bergerak di bidang manufaktur dengan memproduksi komponen-komponen yang terkenal presisi meskipun dengan ukuran yang sangat kecil. NSI juga memproduksi sparepart audio serta shaft printer. (hryo)