UNY Resmi Menjadi Bagian Mandarin Center Indonesia

1
min read
A- A+
read

UNY jadi bagian Mandarin Center Indonesia

UNY resmi menjadi pusat pendidikan, pelatihan, dan test Bahasa Mandarin Internasional, yang terhubung secara langsung dengan Center for Language Education and Cooperation of the Ministry of Education, China. Acara digelar di UNY Hotel yang dihadiri oleh Hu Zhiping selaku Depurty Director-General of the CLEC, Ren Shifang-Vice Director of Division of Teachers CLEC, Zhu Meifen-Program Supervisor of the Division of Asian and Africa Affairs CLEC, Wu Lei-Senior program coordinator of Division of Asian and Africa Affairs CLEC, and Zhang Yong-Senior program coordinator of division of Volunteers CLEC.

Selain UNY, utusan dari Indonesia diantara Universitas Gadjah Mada, Universitas Padjajaran, Universitas Pancasila, Universitas Ciputra dan London School of Public Relations (LSPR). Acara diselenggarakan belum lama ini di UNY Hotel. Kegiatan dibuka oleh Prof. Siswantoyo selaku Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNY, serta FGD antar mitra, dan menjadi ketua forum komunikasi CLEC Indonesia.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari direktur CLEC Hu Zhiping. Zhiping mengungkapkan terima kasih atas sambutan yang sangat hangat dari Indonesia, serta berharap bahwa CLEC akan semakin berkembang di beberapa kota lainnya. Manfaat yang akan didapatkan sangat banyak, karena Mandarin merupakan bahasa internasional yang telah digunakan oleh berbagai negara. “Indonesia merupakan mitra sekaligus sahabat yang akan didukung untuk terus mengembangkan pusat Bahasa Mandarin di masa mendatang” ujar Zhiping.

Sementara dalam kesempatan terpisah, Utusan SEAMOLEC Yaya Sutarya yang juga merupakan wakil dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyatakan bahwa acara ini adalah tindaklanjut kegiatan pada saat dirinya masih menjabat sebagai Atase Pendidikan dan Kebudayaan KBRI Beijing. “Berlangsungnya acara pada hari ini merupakan salah satu keberkahan bagi kita semua, karena untuk mendapatkan kepercayaan dari CLEC membutuhkan waktu yang cukup lama, sekitar 3 tahun” paparnya.

Dalam waktu dekat, UNY bersama Kementerian Pendidikan Kebudayaan akan mengunjungi CLEC yang berpusat di Beijing, China. Dengan diresmikannya pusat Bahasa Mandarin Internasional, UNY siap berkontribusi secara nyata dan bermartabat dalam memajukan pendidikan Indonesia, dan dunia. “Dari UNY untuk dunia, semoga program ini dapat berkelanjutan menghasilkan SDM unggul di masa mendatang” papar Siswantoyo. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja unggulan staf ahli bidang akademik (Publikasi, hibah, dan implementasi kerja sama). Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja unggulan staf ahli bidang akademik (Publikasi, hibah, dan implementasi kerja sama).

Penulis: Faqih Ma’arif

Editor: Dedy

MBKM