Asesmen Lapangan (AL) pada Program Studi S2 Pendidikan Matematika oleh Asesor LAMDIK

Pada tanggal 10 Maret 2025 Universitas Negeri Yogyakarta kembali dikunjungi dari Lamdik untuk Program Studi S2 Pendidikan Matematika. Universitas Negeri Yogyakarta yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Prof. Soni Nopembri, S.Pd., M.Pd., Ph.D. mengucapkan terima kasih kepada asesor Prof. Dr. Suradi, M.S. (Universitas Negeri Makassar) dan Prof. Dr. Mardiyana, M.Si. (Universitas Sebelas Maret) dalam asesmen lapangan di Program Studi S2 Pendidikan Matematika. Dari UNY hadir bapak Dekan FMIPA, Wakil Dekan Bidang AKA FMIPA, Direktur Direktorat Penjaminan Mutu, Sekretaris Direktorat Penjaminan Mutu, Ketua Departemen Pendidikan Matematika, Sekretaris Departemen Pendidikan Matematika dan task force. dalam sambutanya Wakil Rektor Prof. Soni Nopembri, S.Pd., M.Pd., Ph.D. menyampaikan kegiatan Asesor merupakan salah satu bentuk kolaborasi dan kegiatan di LPTK dan sesuai dengan apa yg diarahkan oleh asesor beserta Kaprodi. Lebih lanjut Prof. Soni Nopembri, S.Pd., M.Pd., Ph.D. menyampaikan bahwa Program Studi S2 Pendidikan Matematika sudah memiliki akreditasi yang unggul, dan masih ada yang perlu ditingkatkan dan dipertahankan keunggulannya. Universitas Negeri Yogyakarta banyak belajar dari Universitas Sebelas Maret terutama pada tahun 2022, untuk belajar terkait PTN BH, dengan visi kita yang mempunyai keunggulan di bidang pendidikan. Dengan adanya akreditasi ingin meningkatkan lembaga baik tridarma, non akademis, kerjasama, dan peningkatan khususnya untuk Prodi Matematika. Prodi Matematika salah satu yang memiliki animo yang sangat besar, ada beberapa beasiswa dari Prodi Matematika yang menjadi salah satu daya tarik di Prodi Matematika sehingga kedepannya diharapkan menjadi tetap unggul, serta Program Studi S2 Pendidikan Matematika, dibutuhkan oleh masyarakat. UNY sebagai badan hukum terus berkembang di tingkat Nasional dan Internasional, kita mendorong untuk memiliki mahasiswa asing dan internasional sesuai visi UNY yaitu untuk kelas dunia.

Prof. Dr. Mardiyana, M.Si. sebagai asesor dalam paparannya menyampaikan bahwa kami ditugasi oleh Lamdik, kami hanya mengklarifikasi yang ada di LED, kami yakin UNY merupakan salah satu PTN yang baik karena termasuk PTN BH dan prestasi yang dimiliki oleh UNY. Kami mengucapkan terima kasih sambutan dari Prodi dan Universitas ini menunjukkan komitmen dari penjaminan mutu. Harapannya kita akan melaporkan sesuai dengan kondisi di lapangan, serta kami belajar praktik baik yang ada di uny. Dari Universitas Sebelas Maret sering belajar di UNY baik Pengelolaan mutu PPG, Kerja sama, dan Pembimbingan S3 termasuk pengujian disertasi, sehingga diharapkan dapat membawa kemajuan pendidikan dengan bersama-sama baik dari Universitas Negeri Makassar dan bermasa maju untuk Indonesia.

Prof. Dr. Suradi, M.S. sebagai asesor mengucapan terima kasih kepada Wakil Rektor, Dekan dan Direktur, Sekretaris, Wakil dekan, Koordinator Prodi dan task force serta terima kasih berpartner dengan Prof. Dr. Mardiyana, M.Si. yang ditugasi oleh Lamdik. Di UNY, Prof. Dr. Suradi, M.S.memiliki pengalaman pribadi penguji eksternal disertasi, dan hari ini saya ditugasi oleh Lamdik untuk melakukan asesmen lapangan baik dari beberapa segi dan potretnya saya banyak belajar dari UNY, apa yang terbaik akan digunakan untuk lembaga, saya yakin task force sesuai standar yang ada, akan tetapi kami ingin melihat yang ada dilapangan dan di LED yang disusun, serta kami sudah melihat data kuantitatif dan akan memverifikasi, kami ingin banyak tahu yang ada di Led.

Dalam penutup sambutannya Prof. Soni Nopembri, S.Pd., M.Pd., Ph.D, kami dari tim FMIPA akan mempersiapkan yang terkait dengan asesmen dan kami UNY berkomitmen untuk menjamin mutu, baik proses akademik dan tridarma sesuai standar mutu baik regulasi pemerintah dan global, serta yang kami perlu tingkatkan mohon diberi masukan oleh Asesor dan tim akan bergerak, semoga asesor dapat berjalan dengan baik.

Penulis
Seno Sudrajat
Editor
Dedy
Kategori Humas
IKU 3. Dosen Berkegiatan di Luar Kampus