PELATIHAN PEMBUATAN VIDEO PROFIL DUSUN

PELATIHAN PEMBUATAN VIDEO PROFIL DUSUN

Senin (22/07) Malam, Mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) melaksanakan pelatihan pembutan Video Profil Dusun kepada pemuda dusun Blaburan, Bligo, Ngluwar, Kabupaten Magelang disampaikan oleh saudara Ahmad Abruron Baharsyah seorang mahasiswa jurusan Ilmu Komunikasi UNY angkatan 2016. Materi yang disampaikan kali ini adalah mengenai cinematography dan teknik dasar pembuatan video profil. Tujuan dari pelatihan ini adalah diharapkan pemuda pemudi dusun mampu membuat dan mengedit sendiri video profil dusun mereka secara mandiri.

Pada pelatihan ini diikuti oleh 7 orang pemuda yang terdiri dari 5 orang pemuda laki-laki dan 2 orang pemuda perempuan Dusun Blaburan.latihan berlangsung selama 3 jam dari pukul 18.30 sampai dengan pukul 21.30. pelatihan diawali dengan pengenalan dasar cinematography kepada pemuda Blaburan setelah itu berlanjut kepada pembentukan bidang produksi untuk membuat video profil.

“Peserta sangat semangat dan antusias dalam mengikuti pelatihan ini, saya harap video ini dapat selesai sebelum tanggal 17 agustus supaya dapat ditampilkan kepada masyarakat saat malam tirakatan” kata Aab panggilan akrab dari pembicara. Dia berharap ilmu yang telah diberikan dapat berguna di kemudan hari setelah mahasiswa KKN selesai melakukan pengabdian masyarakat di dusun Blaburan lanjut Aab.

Setelah pelatihan ini pemuda langsung praktek untuk membuat video profil dusun, yang akan di upload di platform Youtube sebagai ajang promosi Desa Wisata Air di dusun Blaburan. Semoga ini menjadi awal yang baik untuk pemuda Dusun agar terus aktif dalam pengembangan desa Wisata Air Blaburan tutup Aab