UNY Siap Sukseskan UTBK-SNBT 2025

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) telah mempersiapkan diri secara matang untuk menyambut Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) 2025 yang akan dilaksanakan pada 23 April – 3 Mei 2025. Persiapan ini meliputi uji coba perangkat komputer pada 19 Maret 2025 dan uji coba sistem aplikasi UTBK pada 20 Maret 2025.

Menurut Ketua Pusat TIK, UNY telah menyiapkan 1.400 unit PC untuk peserta dan 204 unit PC sebagai cadangan di setiap sesi ujian. “UNY sudah siap menyediakan 1.400 buah PC untuk peserta dan 204 buah PC sebagai cadangan dalam setiap sesi ujiannya. Sedangkan PC Pengawas juga disediakan 67 PC. Sehingga jangan kuatir, pelaksanaan UTBK di UNY aman, apalagi untuk menghindari kecurangan peserta rencananya setiap ruang akan dipasang jumper signal,” ujar Dr. Restu Widiatmono.

Sekretaris Unit Admisi UNY, Dr. Didik Hariyanto, menambahkan bahwa UNY menyediakan 67 ruang ujian yang tersebar di berbagai fakultas dan unit, antara lain LIMUNY (14 ruang), FT (6 ruang), PMD FEB (8 ruang), Pusat Pelatihan Bahasa (2 ruang), FEB (8 ruang), FISHIPOL (5 ruang), FIPP (3 ruang), Digital Library (8 ruang), FBSB (4 ruang), FMIPA (7 ruang), dan FIKK (2 ruang).

Tim Penjaminan Mutu UNY menyatakan bahwa persiapan UTBK telah dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan petunjuk teknis dari panitia UTBK pusat. “Berdasarkan informasi teknisi, aplikasi UTBK tahun 2025 lebih mudah dan praktis, sehingga tidak ada kendala yang berarti dalam proses instalasi dan persiapan. Panduan-panduan teknis yang disediakan oleh panitia pusat UTBK dapat dipahami dengan baik,” kata Dr. Syukrul Hamdi, M.Pd.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNY, Prof. Soni Nopembri, mengapresiasi kinerja tim teknisi dan tim Admisi dalam mempersiapkan UTBK 2025. Beliau juga menekankan pentingnya sosialisasi dan promosi Penerimaan Mahasiswa Baru, terutama terkait pembukaan Fakultas Hukum dan Fakultas Psikologi.

Penulis
Sudaryono
Editor
Prasetyo Noviriyanto
Kategori Humas
IKU