Pelepasan Mahasiswa KKN dan/atau PK Semester Genap Tahun Akademik 2022/2023

1
min read
A- A+
read

“Pendidikan adalah investasi peradaban, maka tolong bagi para adik-adik mahasiswa, salah satu passion UNY adalah terkait pendidikan, monggo tulisan itu dapat diimplementasikan di lapangan nantinya, karena basis kita adalah dalam bidang pendidikan” Sepenggal kalimat dari Rektor UNY, prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. dalam sambutannya di acara Pelepasan Mahasiswa KKN dan/atau PK semester genap tahun akademik 2022/2023 pada hari Rabu (1/3) bertempat di Auditorium Universitas Negeri Yogyakarta. Rektor didampingi Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan dan Wakil Rektor bidang Perencanaan dan Keuangan, melepas sebanyak 281 mahasiswa yang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan/atau Praktik Kependidikan (PK) di semester genap ini. Acara ini dihadiri para Dekan, para Wakil Dekan bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas, Sekretaris Direktorat Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni, Staf Unit Layanan KKN-PK-PL-Magang, dan juga Deputy Director dan Agency Director dari BPJAMSOSTEK.

Dalam laporan yang disampaikan oleh Dr. Yudanto selaku Ketua Unit KKN, PK, PL, dan Magang, dari 281 mahasiswa, terdapat sebanyak 205 mahasiswa melaksanakan KKN, 50 mahasiswa melaksanakan PK, dan 26 mahasiswa melaksanakan KKN dan PK terpadu. Berdasarkan dari sebaran mahasiswa per fakultasnya, FIPP 10 KKN, 2 PK, dan 3 KKN-PK; FBSB 23 KKN, 9 PK, dan 9 KKN-PK; FMIPA 3 KKN dan 1 KKN-PK; FISHIPOL 3 KKN, 4 PK, dan 2 KKN-PK; FT 18 KKN, 26 PK, dan 6 KKN-PK; FIKK 8 KKN, 4 PK, dan 5 KKN-PK; FEB 3 KKN dan 5 PK; dan FV 137 peserta KKN. Dosen yang diterjunkan untuk menjadi Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) sebanyak 41, yang terdiri dari 11 DPL KKN dan 35 DPL PK.

KKN dan/atau PK semester Genap tahun akademik 2022/2023 ini berjalan mulai 1 Maret sampai dengan 31 Mei 2023 dengan lokasi penempatan KKN di 20 dusun, lokasi PK di 18 sekolah, klub, dan lembaga/dinas. Di wilayah Kabupaten Sleman ada sebanyak 90 mahasiswa KKN yang diterjunkan di 6 dusun, Kabupaten Kulon Progro sebanyak 81 mahasiswa di 9 dusun, dan Kabupaten Gunungkidul sebanyak 56 mahasiswa di 5 dusun penempatan. Prof. Sumaryanto dalam akhir sambutannya mengutarakan harapan ke depannya “Ingatlah adik-adik mahasiswa semua, dalam pelaksanaan KKN dan/atau PK nantinya, walaupun semua sudah tercover oleh BPJS, namun tetap selalu berhati-hati dan tetap stay safety dalam hal apapun, karena. kesehatan dan keselamatan kita itu adalah yang utama, dan jadilah contoh dan tauladan dalam membawa almamater kita disana, karena kita adalah generasi berpendidikan”.

Penulis: Prasetyo
Editor: Sudaryono

MBKM
MATCHING FUND
IKU
IKU 2. Mahasiswa Mendapat Pengalaman di Luar Kampus