Sabtu, 15 Juni 2024, Sebanyak 60 siswa dari berbagai sekolah menengah atas mengikuti tes minat dan bakat diselenggarakan oleh mahasiswa program studi bimbingan dan konseling semester empat yang bertempat di Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi. Beberapa siswa yang mengikuti tes diantaranya, SMAN 5 Yogyakarta, SMA 1 Jetis, SMA 2 Bantul, MAN 1 Bantul, dan beberapa siswa sekolah lainnya turut mengikuti tes. Beberapa tes yang diadakan meliputi tes Culture Fair Intelegence Tes, skolastik, cepat teliti, mekanik, relasi ruang, berpikir abstrak, dan The Rothwell Miller Interest Blank (RMIB). tes dilaksanakan di empat kelas yang masing-masing kelas diisi oleh lima belas peserta.
Pendamping tes minat dan bakat, Agus Triyanto menyampaikan maksud dari tes minat dan bakat. “Tes ini merupakan rangkaian mata kuliah asesmen tes yang membekali mahasiswa untuk melakukan tes minat dan bakat, mulai dari pengadminitrasian hingga membuat laporan yang kemudian dilalorkan kepada peserta tes. Hal ini sebagai bentuk tanggung jawab dari mahasiswa”
Ulvina Rachmawati salah satu dosen Program Studi Bimbingan dan konseling mengatakan tujuan dari diadakannya tes ini sebagai pembekalan bagi mahasiswa untuk menjadi guru bk agar bisa menentukan tes yang tepat pada konseli dan menyampaikan hasil supaya konseling mendapatkan manfaat. “Harapannya tes ini bisa menyebar dan semakin banyak siswa yang mendapatkan manfaat atas diadakannya tes,” tambahnya.
Putri Utami selaku ketua panitia berharap siswa-siswi kelas sepuluh dan sebelas mengikuti tes minyak dan bakat dapat menentukan jurusan yang tepat dan paling pas untuk mereka, dengan tes ini siswa juga dapat mengetahui intelegensi, minat dan juga bakat mereka.
“Dengan adanya tes ini, siswa semakin mengetahui potensi dalam diri dan minatnya yang nantinya dapat dijadikan sebagai patokan untuk memilih jurusan yang akan dipilih pada jenjang jenjang selanjutnya,” ucap mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling.