Yala Rajabhat University (YRU) Thailand mengunjungi UNY dalam rangka realisasi kerjasama yang telah ditandatangani beberapa waktu lalu. Rombongan diterima di Ruang Sidang Senat, Senin (22/4).
Menurut Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UNY Prof. Soni Nopembri pertemuan antara YRU dan UNY ini bukanlah kolaborasi yang pertama karena FMIPA UNY telah mengadakan sejumlah aktivitas bersama YRU. “Di masa yang akan datang kami tetap membutuhkan kerjasama ini baik dalam bidang riset, kependidikan dan aktivitas lainnya” ujar Soni Nopembri mewakili Rektor. Oleh karena itu perlu digagas kerjasama peningkatan kualitas dosen dan mahasiswa, bahkan hingga hal keuangan dan yang lainnya antara kedua universitas. Wakil Rektor berharap agar kolaborasi ini dapat berjalan terus kedepannya.
President YRU Asst. Prof. Dr. Sirichai Namburi mengatakan kerjasama dengan UNY telah berjalan lama utamanya dalam bidang sains, riset, kemahasiswaan dan manajemen. “Pada bidang kemahasiswaan dan akademik kami fokus pada pertukaran mahasiswa dan transfer kredit” kata Sirichai Namburi. Ia berterimakasih atas keramahan dan sambutan yang diberikan UNY pada tim YRU.
Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi intensif antara YRU dan UNY. Selama ini kerjasama telah terjalin dengan FMIPA dan kedatangan tim YRU untuk membuka peluang kerjasama dengan fakultas lain. YRU mengirimkan Dekan Fakultas Pendidikan, Management Sciences, Teknik, Teknologi Dan Pertanian serta Wakil Dekan Fakultas Humaniora dan IPS. Dari UNY hadir Dekan Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi serta Dekan FMIPA dan sejumlah pejabat lainnya.