Workshop Buku Panduan HAKI dan Paten

Workshop Buku Panduan HAKI

Bertempat di Hotel Manohara Yogyakarta, Pusat Inkubator Bisnis dan HKI LPPM UNY mengadakan Workshop Buku Panduan HAKI dan Paten belum lama ini.  Workshop dihadiri oleh sekretaris LPPM UNY, ibu Prof. Dr. Siti Irene, mewakili ketua yang tidak dapat hadir, nara sumber ibu Retno Sumekar, Ketua Pusat Inkubator Bisnis dan HKI, ibu Prof. Dr. Nahiyah, Tim reviewer HKI dan Paten UNY dan panitia. Acara dimulai dengan sambutan Ketua Inkubator Bisnis dan HKI, Prof. Dr. Nahiyah Jaidi Faras, M.Pd. Beliau menyampaikan banyak terima kasih kepada ibu naras sumber dan peserta yang telah hadir dalam acara ini. Prof. Nahiyah berharap dengan workshop ini ada pencerahan tentang mereview naskah-naskah HKI maupun Paten dan dapat memenuhi target HKI yang diminta UNY.

Sekretaris LPPM UNY, ibu Prof. Dr. Siti Irene, dalam sambutanya mengucapkan terima kasih dan berharap dapat meningkatkan jumlah HKI dan Paten untuk menunjang UNY ke PTNBH. Setelah sambutan acara dilanjutkan dengan paparan oleh nara sumber ibu Retno Sumekar, dengan di moderator oleh bapak Fatchul Arifin. Pemberian materi oleh oleh Ir. Retno Sumekar, M.Si dengan judul Hak Kekayaan Intelektual di Perguruan Tinggi. Inti penyampaian materi “Bagaimana melihat invensi layak dilindungi HAKI atau tidak”. Pengertian HKI, Ruang Lingkup HKI. Dalam paparan beliau menyampaikan  permasalahan yang sering muncul dalam HKI dan Paten, antara lain : Lemahnya regulasi pengelolaan dan perlindungan HKI, Minimnya tingkat pengetahuan civitas mengenai HKI dan perkembangannya, Minimnya informasi dan data berkaitan kepemilihan HKI , tidak efektifnya sistem pengawasan HKI, minimnya tingkat pemanfaatan HKI . Setelah paparan selesai acara dilanjutkan tanya jawab dan diakhiri dengan foto bersama. (Heri-LPPM)