Tim PkM FISHIPOL UNY, Kembangkan Aplikasi Bank Sampah Bagi Warga Gondolayu Lor

Soft launching bank sampah

Tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) FISHIPOL Universitas Negeri Yogyakarta beberapa waktu lalu melakukan sosialisasi dan soft launching aplikasi bank sampahku di RW 10, Gondolayu Lor, Kelurahan Cokrodiningratan, Kepanewon Jetis, Kota Yogyakarta, Kegiatan tersebut mendapat sambutan hangat dari warga Gondolayu Lor khususnya RW 10. Hadir dalam acara tersebut tim PkM FISHIPOL UNY, Kurnia Nur Fitriana, Nur Lailly Tri Wulansari serta mitra PkM, PT Amanah Media Nusantara, Andita Pramana Putra. Disampaikan Ketua RW, Sumiyo, aplikasi ini sangat bermanfaat bagi kami apalagi bulan ini kami juga akan mengikuti lomba Bank sampah juga.  Senada dengan hal tersebut, ketua pengelola bank samah Bumi Lestari Gondolayu Lorm Koespilah menyatakan, meski pengelola bank sampah ini mayoritas sudah bukan anak muda lagi, tapi dengan adanya aplikasi bank sampah ini diharapkan bisa memudahkan kami dalam bekerja mengelola samapah yang ada di RW 10 ini dalam sambutan saat pembukaan soft launching. Antusiasme warga khususnya pengelola Bank sampah juga terlihat dari kehadiran yang hampir 100% dan mengikuti pengarahan dan panduan dalam proses mendownload aplikasi bank sampah. Inovasi yang dirancang tim PKM FISHIPOL UNY ini merupakan tonggak penting dalam upaya memperbaiki sistem pengelolaan sampah di tingkat komunitas. Aplikasi ini memberdayakan masyarakat setempat dengan teknologi berbasis digital, yang memudahkan pencatatan dan pengelolaan sampah secara efisien.

Sumiyo saat menyampaikan sambutan menyampaikan “Aplikasi ini sebagai solusi terobosan yang sangat dibutuhkan untuk mengatasi masalah sampah di kota Yogyakarta. Oleh karena itu kami merasa beruntung telah menjadi pilot project dalam program aplikasi bank sampah ini.” ujar Sumiyo. Ditambahkan Koespilah, juga memberikan apresiasi yang tinggi. Menurutnya, aplikasi ini tidak hanya membantu dalam mengoptimalkan operasional Bank Sampah, tetapi juga mengedukasi warga tentang pentingnya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Dengan aplikasi ini, diharapkan tidak hanya RW.10 Gondolayu Lor yang akan merasakan manfaatnya, tetapi seluruh DIY, bahkan seluruh Indonesia, karena saat ini tidak hanya Jogja yang mengalami darurat sampah tapi dimana-mana. Salah satu tim PkM, Kurnia Nur Fitriana menyampaikan, “Aplikasi ini tidak hanya menawarkan kemudahan dalam hal pencatatan, tetapi juga menciptakan kesadaran kolektif akan tanggung jawab terhadap lingkungan. Melalui pelaporan sampah berbasis digital, masyarakat diajak untuk terlibat aktif dalam mengurangi limbah, mendaur ulang, dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.” papar Nia

Hadir dalam soft launching tersebut, Andi Aplikasi ini tidak hanya menawarkan kemudahan dalam hal pencatatan, tetapi juga menciptakan kesadaran kolektif akan tanggung jawab terhadap lingkungan. Melalui pelaporan sampah berbasis digital, masyarakat diajak untuk terlibat aktif dalam mengurangi limbah, mendaur ulang, dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat. Tim PKM FISHIPOL UNY, memberikan pelatihan langsung kepada warga seputar cara menggunakan aplikasi ini, memastikan bahwa setiap orang memiliki pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk memanfaatkan teknologi ini dengan maksimal. Diharapkan bahwa dengan adanya aplikasi ini, kesadaran akan pentingnya keberlanjutan kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan akan terus tumbuh, dan setiap individu akan terlibat dalam upaya bersama menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.

Sosialisasi dan soft launching aplikasi Bank Sampah di RW.10 Gondolayu Lor adalah contoh nyata bagaimana pendekatan inovatif dan kolaboratif dapat membawa perubahan positif dalam mengelola sampah dan merawat lingkungan. Dengan semangat yang sama, diharapkan inisiatif ini akan menyebar ke seluruh penjuru Indonesia, menciptakan masyarakat yang peduli lingkungan dan memiliki kesadaran untuk menjaga bumi kita tetap hijau dan lestari.

Penulis: Sari

Editor: Dedy

Kategori Humas
IKU 5. Hasil Kerja Dosen Digunakan oleh Masyarakat