UNY Lakukan Monitoring dan Evaluasi KKN di Kecamatan Banyuurip Purworejo

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Kamis (4/12/25). Kegiatan ini dipimpin oleh Ir. Yosep Efendi, M.Pd., yang secara langsung meninjau pelaksanaan program KKN di beberapa lokasi.

Mendorong Pertumbuhan Ekonomi UMKM Bersama UNY melalui Implementasi SDGs 8 pada Warung Nasi Rames Mbah Arjo dengan Pemanfaatan GrabMerchant

Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melalui mata kuliah Pendidikan Pembangunan Berkelanjutan (PPB) terus berkontribusi dalam mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) dan SDG 9 (Industri, Inovasi, dan Infrastruktur). Salah satu bentuk kontribusi tersebut diwujudkan melalui pendampingan digitalisasi UMKM kepada pelaku usaha kecil di wilayah Kulon Progo.

Raih Juara 1 Inovasi Pembelajaran Digital Pendidikan, Tim BlockSpire UNY Bawa Pulang Medali Emas dari Ajang LIDM 2025

Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) di kancah nasional. Tim BlockSpire berhasil meraih Juara 1 pada kategori Inovasi Pembelajaran Digital Pendidikan (IPDP) dalam ajang Lomba Inovasi Digital Mahasiswa (LIDM) 2025. Kompetisi bergengsi yang diselenggarakan oleh Belmawa dan kemdiktisaintek melalui BPTI dan Puspresnas. Kegiatan ini berlangsung di Universitas PGRI Adi Buana Surabaya yang terletak di Surabaya pada tanggal 1 hingga 3 Desember 2025.

ICoE 2025 UNY: Kolaborasi Global Wujudkan Pendidikan Humanis Berbasis Teknologi
humas Thu, 12/04/2025 - 09:20

Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar konferensi internasional bertajuk “ICoE 2025: Education 5.0 – Humanizing Technology for Inclusive Learning”, yang berlangsung pada Kamis (4/12/25) secara hybrid di Ruang Sidang Utama Rektorat UNY. Konferensi ini menghadirkan sejumlah pembicara internasional — termasuk Natan Derek, Ph.D. dari Stanford Medical University (AS) dan Prof. Angelo Mark P. Walag dari University of Science and Technology of Southern Philipina serta akademisi dari UNY, yaitu Prof. Dr. phil. Ir. Didik Hariyanto.

Seminar Kebangsaan dan Lokakarya MKWK 2025 Dorong Transformasi Pembelajaran Berbasis Proyek

Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi bekerja sama dengan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menyelenggarakan Seminar Kebangsaan dan Lokakarya Laporan Hasil Program Bantuan Pengembangan Model Pembelajaran Mata Kuliah Wajib pada Kurikulum Pendidikan Tinggi (MKWK) Berbasis Proyek 2025, Rabu (3/12/25) di Gedung Sugeng Mardiyono, Sekolah Pascasarjana UNY secara hybrid. Kegiatan ini menghadirkan narasumber nasional, yaitu Direktur Belmawa Dr. Beny Bandanadjaja, Dewan Pengarah BPIP Prof.

Menyusun SOP dan Panduan Bersama Program Internship di Jepang, Kolaborasi 12 Perguruan Tinggi

Dalam upaya memperkuat tata kelola serta menjamin mutu pelaksanaan program internship mahasiswa di Jepang, sebanyak 12 Perguruan Tinggi dan 2 Lembaga Pengirim mengikuti Workshop Penyusunan SOP dan Panduan Bersama Program Internship di Jepang. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin, 1 Desember 2025 di Hotel UNY, sementara peserta dari Jepang mengikuti secara daring.

Inovasi Tekstil Alam: Green Textile Dorong Ekonomi Hijau & Budaya Lokal

Konsorsium penelitian lintas universitas hari ini mengumumkan keberhasilan pengembangan Green Textile Berbasis Serat Alami dan Pewarna Alami sebagai inovasi tekstil berkelanjutan yang mendukung ekonomi hijau, sekaligus menguatkan pelestarian budaya lokal tekstil tradisional di Indonesia. Program ini merupakan bagian dari Riset Kolaborasi Unggulan Berdampak (RIKUB) 2025 yang didanai Direktorat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Direktorat Jenderal Riset dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi RI.

Mahasiswa PBSI Unjuk Kreasi, Pamerkan Puluhan Karya Hasil Alih Wahana

Mahasiswa prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Fakultas Bahasa Seni dan Budaya Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan acara Gelar Karya bertema “Bahasa Menjadi Cahaya, Sastra Menjadi Suara, Dari Gelap Kita Berkarya.” Gelar Karya digelar belum lama ini dan menjadi tempat terbuka presentasi dan apresiasi bagi karya-karya mahasiswa.

Aksi Bersih Pantai UNY Dukung SDGs 14: Menjaga Ekosistem Laut di Pantai Goa Cemara

Mahasiswa Program Studi D4 Manajemen Pemasaran Fakultas Vokasi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) melalui mata kuliah Pendidikan Pembangunan Berkelanjutan menggelar Aksi Bersih Pantai di Pantai Goa Cemara, Bantul. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kontribusi akademik dalam mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 14: Ekosistem Laut, yang menekankan pentingnya menjaga keberlanjutan wilayah pesisir dan laut.

Tim KKN-M Kependidikan 23928 UNY 2025 Gelar Penyuluhan Vermikompos dan Penanaman Pohon di Padukuhan Singgelo

Tim KKN-M Kependidikan 23928 UNY 2025 mengadakan penyuluhan pembuatan vermikompos di Padukuhan Singgelo, Poncosari, Srandakan, Bantul, DIY. Kegiatan ini menghadirkan narasumber Sujoko Slamet, ahli pertanian organik dan integrated farming, yang memberikan wawasan tentang strategi pengelolaan limbah sekaligus peningkatan kesuburan tanah.