Yangzhou-Universitas Negeri Yogyakarta melaksanakan peresmian Luban Workshop di Yangzhou Polythecnic Institute. Delegasi UNY oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. Siswantoyo, M.Kes.,AIFO. Acara diselenggarakan belum lama ini dan dihadiri oleh Presiden YPI, Kepala Kantor Internasional YPI, Dekan Fakultas Arsitektur, PiC LuBan Workshop untuk Asia. Sementara dari Indonesia diwakili oleh Direktur SEAMEO, Dekan Fakultas Teknik UMJ, dan utusan Kemendikbudristek.
Kegiatan tersebut merupakan implementasi kerja sama dari Memorandum of Understanding (MoU) yang telah dilaksanakan di Kantor SEAMEO. Luban Workshop merupakan program yang bertujuan untuk mempromosikan pertukaran pendidikan kejuruan serta kerja sama antara China dengan negara-negara dan kawasan lain. “Saat ini, Luban Workshop telah berada di 33 negara di dunia, dan Indonesia merupakan salah satu negara pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan bantuan Luban Workshop” tutur Prof. Siswantoyo.
“Pada musim dingin ini kita semua menjadi saksi secara simbolis dengan menanam pohon dan peletakan batu yang merupakan tanda telah dilaksanakannya program Luban workshop di YPI dan Indonesia“ papar Presiden YPI Prof. Ni Yonghong. Program selanjutnya yang akan dilaksanakan adalah join riset, pertukaran mahasiswa, magang mahasiswa dan serta pelatihan bagi dosen program Studi Arsitektur di UNY.
Dalam kesempatan terpisah, Direktur SEAMEO Assoc. Dr. Yaya Sutarya turut bangga atas pencapaian yang telah dilaksanakan. Beliau berharap UNY akan dapat mengembangkan program studi dalam proyek Luban Workshop bertaraf internasional. “Selain itu, Luban Workshop juga akan memberikan bantuan peralatan pendukung untuk laboratorium dan pembelajaran” sambung Yaya.
Diskusi diakhiri dengan jamuan makan malam oleh Pimpinan YPI, pihak industri, UNY, dan Kemendikbudristek RI. Program berkelanjutan dibahas untuk pengembangan SDM dosen dan peningkatan fasilitas untuk Luban Workshop di UNY. Keberhasilan pencapaian program ini didukung sepenuhnya oleh Staf Ahli Wakil Rektor Bidang Implementasi kerja sama akademik, publikasi, pemeringkatan dan IG.