Semangat dan antusiasme Dosen dan Karyawan UNY dalam bermain tenis meja tak pernah padam, hal tersebut nampak ketika mereka mengikuti ajang pertandingan Tenis Meja dalam rangka Dies Natalis UNY 2019 di Hall Tenis Meja UNY. Pertandingan kali ini berlangsung meriah, teriakan penyemangat dan tepuk tangan riuh terdengar dari para penonton untuk mendukung perwakilan dosen dan karyawan dari masing-masing fakultas.
Ketua Panitia, Deny Budi Hertanto, M.Kom menegaskan bahwa kegiatan ini selain untuk menjaga kebugaran Dosen dan Karyawan UNY, lomba tenis meja ini memiliki maksud untuk mejaga rasa kebersamaan dan mengenalkan antar Fakultas.''Tujuan utamanya mempererat dan lebih mengenalkan satu sama lain antar fakultas, antar unit dalam suasana akrab dalam kegiatan tenis meja" terang Deny sembari mengamati jalannya partandingan, Kamis (25/9)
Terdapat banyak cabang kegiatan olahraga selain tenis meja dalam memperingati Dies UNY kali ini seperti halnya badminton, tenis dan voli, meskipun demikian, dalam setiap cabang selalu berbeda-beda pesertanya. Menurut Deny hal tersebut bagus karena interaksi antar fakultas dalam hal ini dosen dan karyawan semakin banyak.
Lebih lanjut, Deny menambahkan setidaknya terdapat 28 Tim yang berlaga di ganda putra dan 19 tim tunggal putra. Banyaknya peserta juga dikarenakan tidak ada batasan untuk perwakilan dari masing-masing fakultas, hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi sedikitnya peserta, tetapi minat dan partisipasi Dosen dan Karyawan UNY begitu besar.
"Perwakilan yang banyak hadir dalam kegiatan ini didominasi oleh FT UNY dengan kontingen tunggal putra 16 peserta dan ganda 7 tim, disusul perwakilan dari FIP dan Rektorat UNY" papar Deny
Rencananya pertandingan ini akan dipersingkat agar selesai dalam satu hari pada Kamis (25/4). Semula kegiatan ini akan dilaksakan dua hari pada kamis dan jumat.
"Jumlah peserta tenis meja tidak seperti cabang olahraga lain, satu partai mungkin tidak sampai 30 menit sudah selesai, meskipun jumlahnya cukup banyak, nanti bisa selesai satu hari meskipun saya jadwalkan dua hari" imbuh Deny.
Perihal minat dan jumlah peserta, Deny yang merupakan Dosen FT UNY tersebut mengakui Dosen dan Karyawan UNY bersemangat dalam mengikuti lomba tenis meja kali ini, meskipun ada beberapa fakultas yang tidak mengirimkan perwakilan untuk mengikuti lomba tenis meja ini tetapi kegiatan ini tetap berlangsung meriah.
"Antusiasme para Dosen dan Karyawan UNY pada lomba tenis meja ini tinggi, terlihat dari jumlah peserta yang mengikuti banyak. Meskipun ada beberapa fakultas yang tidak mengirimkan perwakilannya tetapi acara ini tetap ramai banyak peserta" pungkasnya. (Bambang/JK)