Pentas Ketoprak Satyakarta Sudarsana Meriahkan Dies Natalis ke-61 UNY
Memeriahkan peringatan Dies Natalis ke 61, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) menggelar pertunjukan seni ketoprak dengan judul “Satyakarta Sudarsana”. Seniman ketoprak diperankan oleh mahasiswa UNY, hasil kolaborasi antara Fakultas Bahasa, Seni, dan Budaya, bersama Fakultas Teknik.
Pagelaran ketoprak kali ini sangat luar biasa, karena disaksikan Wakil Menteri (Wamen) Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi, Prof. Dr. Fauzan dan para delegasi Forum Komunikasi Komite Audit PTN-BH seluruh Indonesia.
Mahasiswa UNY Sulap Limbah Kulit Jeruk Jadi Bioadsorben untuk Atasi Limbah Batik
Inovasi membanggakan kembali datang dari mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bidang Riset Eksakta tahun 2024, Jalu Bahtiar Baharudin, mahasiswa Biologi angkatan 2021, bersama timnya berhasil menciptakan sebuah bioadsorben berbahan dasar limbah kulit jeruk (Citrus sinensis) yang berfungsi untuk menyerap limbah pewarna batik.
Asesmen Lapangan (AL) pada Program Studi S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan oleh Asesor LAMDIK
Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 06 Mei 2025 melaksanakan Asesmen Lapangan (AL) pada Program Studi S1 Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan oleh Asesor LAMDIK. Kegiatan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Prof. Nur Hidayanto Pancoro Setyo Putro, S.Pd., M.Pd., Ph.D. Dalam Sambutan Wakil Rektor Bidang Akademik mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Asesor Prof. Dr. Ir. Asep Yudi Permana, M.Des. dan Dr. Sri Handayani, M.Pd.
Eurasia Lecturer Series Episode 6 Bahas Pemberdayaan Masyarakat Desa Berkelanjutan
Eurasia Lecturer Series kembali hadir dengan episode keenam yang mengangkat tema krusial mengenai "Memajukan Desa melalui Pemberdayaan Masyarakat Berkelanjutan". Acara yang diselenggarakan di Ruang Ki Hajar Dewantara, Fakultas Ilmu Sosial, Hukum, dan Ilmu Politik (FISHIPOL) Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada Rabu, 16 April 2025, menghadirkan Fulia Aji Gustaman, M.A., seorang pakar dari Universitas Negeri Semarang, sebagai narasumber.
Semarak Dies Natalis ke-61, UNY Gelar Sepeda Gembira dan Bagikan Banyak Doorprize
Dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis ke-61, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) kembali menggelar event tahunan Sepeda Gembira pada Sabtu pagi (3/5). Kegiatan ini menjadi ajang kebersamaan yang penuh semangat dan kegembiraan, dengan titik start dan finish di halaman Rektorat UNY serta menempuh rute sepanjang ±10 km melewati sejumlah jalan utama di Yogyakarta.
Pelantikan Pimpinan dan Penyerahan Keputusan Rektor UNY
Bertepatan dengan hari yang penuh keberkahan, Jumat (2/5) bertempat di Auditorium sebanyak 63 pejabat di UNY dilantik dan diambil sumpah jabatan, dan sebanyak 400 orang mendapatkan SK pengangkatan. Kegiatan ini menandai era diberlakukannya OTK baru berdasarkan Peraturan Rektor UNY No 7 Tahun 2025 tentang Organisasi dan Tata Kerja Universitas Negeri Yogyakarta.
Upacara Hari Pendidikan Nasional 2 Mei Tahun 2025
Pada 2 Mei 2025, Universitas Negeri Yogyakarta memperingati Upacara Hari Pendidikan Nasional di halaman Rektorat UNY yang diikuti oleh Dosen, Tenaga Pendidikan dan Perwakilan Presma Mahasiswa, dengan tema Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua. Bertindak sebagai pembina upacara, Rektor UNY Prof. Sumaryanto. Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia Prof. Brian Yuliarto dalam sambutannya yang dibacakan oleh Rektor UNY menyampaikan kolaborasi adalah sebagai kunci.
Pembelajaran Creativepreneur, Dorong Kreativitas Dan Jiwa Wirausaha Peserta Didik Melalui Pembelajaran Seni Rupa
Dosen program studi Pendidikan Seni Rupa Fakultas Bahasa Seni dan Budaya UNY mengembangkan model pembelajaran creativepreneur sebagai solusi strategis untuk menghadapi tantangan masa depan, membentuk karakter kreatif, serta mempersiapkan peserta didik menjadi pelaku industri kreatif yang berdaya saing. Mereka adalah Prof. Dr. Drs. Iswahyudi M.Hum., Prof. Dr. Zulfi Hendri S.Pd., M.Sn. dan Rony Siswo Setiaji S.Pd., M.Pd.
Pelaksanaan Lomba Menyanyi Tunggal Dosen dan Tendik UNY Tahun 2025
Universitas Negeri Yogyakarta pada tanggal 30 April 2025 mengadakan Lomba Menyanyi Tunggal Dosen dan Tendik UNY Tahun 2025 di Ruang Cine Club, Fakultas Bahasa Seni dan Budaya, Universitas Negeri Yogyakarta. Kegiatan dibuka oleh Direktur Direktorat USDH Prof. Dr. Siswanto, M.Pd. dan dihadiri oleh Rektor Universitas Negeri Yogyakarta dan Wakil Rektor Bidang Umum, Sumber Daya dan Hukum. Dalam paparan yang disampaikan oleh Prof. Dr. Siswanto, M.Pd.