Kunjungan Senat Akademik Institut Teknologi Bandung

Kunjungan Senat ITB

Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (ITB) mengunjungi Senat Akademik Universitas (SAU) Universitas Negeri Yogyakarta pada Rabu (26/7) dan diterima di Ruang Sidang Senat. Menurut Ketua SA ITB Prof. Hermawan Kresno Dipojono kunjungan ini dalam rangka silaturahmi ke PTN BH di Jawa Timur dan DIY sebelum mengakhiri masa bakti SA ITB selama 5 tahun. “Kami ingin berbagi yang kami miliki dan menimba pengetahuan dari perguruan tinggi lain mengenai pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat” kata Hermawan.

Ketua SAU UNY Prof. Zamzani menyambut hangat kunjungan SA ITB tersebut. Dikatakan Zamzani bahwa dalam setiap pertemuan sesuai amanah Gubernur DIY Hamengkubuwono X diwajibkan menggunakan Bahasa Jawa walau hanya sepatah kata. “Hal ini untuk nguri-uri budaya Jawa yang adiluhung” kata Zamzani. Dikatakannya bahwa SAU UNY belum genap satu tahun berdiri karena baru disahkan pada Oktober 2022. Organ Majelis Wali Amanat (MWA), Senat dan Rektor terlahir lebih dahulu melalui Peraturan Rektor. Dengan usia yang masih sangat singkat tersebut SAU belum dapat menghasilkan produk.

Tim dari SA ITB terdiri dari Ketua Prof. Hermawan Kresno Dipojono, Sekretaris Prof. Wawan Dhewanto, Ketua Komisi I Prof. Abdul Hakim Halim, Sekretaris Komisi I Prof. Anggraini Barlian, Ketua Komisi II Prof. Tati Suryati Syamsudin, Sekretaris Komisi II Rildofa, Ph.D., Sekretaris Komisi III Prof. Budi Sulistianto dan Sekretaris Komisi IV Dr. Eka Junarsyah. Disambut oleh Ketua SAU UNY Prof. Zamzani, Sekretaris Dr. Saliman dan sejumlah pimpinan Komisi SAU. Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi antara kedua pihak dan ramah tamah.

Penulis: Dedy

Editor: Sudaryono

Kategori Humas
IKU 3. Dosen Berkegiatan di Luar Kampus