RAYAKAN DIES NATALIS ke- 59, DWP UNY GELAR PARADE KARAWITAN

Dharma Wanita Persatuan Universitas Negeri Yogyakarta (DWP UNY) pada Rabu, 3 Mei 2023 menyelenggarkan Parade Karawitan dalam rangka memperingati Dies Natalis ke- 59 yang bertempat di Performance Hall Fakultas Bahasa Seni dan Budaya (FBSB). Parade kali ini diikuti oleh 12 kelompok karawitan dari berbagai fakultas yang ada di UNY serta berbagai komunitas dari luar UNY.
Parade Karawitan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini menampilkan, DWP FIPP UNY, Atmaja Laras (Seyegan Anak- Anak), Kagama sekar Gending, ILB UNY, Sekar kencana Laras, Tung Gendlep, UKM Kamasetra UNY, Sekar Padma PWK UGM, manungghal Laras 21, DWP FBSB UNY, DWP FT UNYSekar Hijau (HIMA Bahasa Jawa FBSB).

Ketua DWP UNY, Sulastri Sumaryanto dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada kepada FBSB UNY yang telah memberikan fasilitas berupa tempat dan tim yang solid guna membantu DWP UNY dalam penyeengggaraan acara parade karawitan ini. Sulastri juga mengatakan bahwa banyaknya peserta yang mengikuti acara ini membuktikan bahwa masih banyak masyarakat terutama generasi muda yang peduli akan kelestarian budaya khususnya budaya jawa.

Saat memberikan sambutan, Rektor UNY, Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes., mengatakan bahwa acara parade karawitan ini juga melatih mental agar seseorang yang tadinya minder agar memiliki mental yang kuat untuk berani tampil dipanggung disaksikan banyak orang untuk memainkan alat- alat music tradisional serta menyanyikan lagu campur sari.

Penulis: Khairani Faizah
Editor: Cerika Rismayanthi

Kategori Humas
IKU