Dalam rangka berkontribusi menuju World Class University, Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta melalui program studi Pendidikan Kepelatihan Olahraga mendatangkan Profesor Associate Dee Dee Mahmood dari Singapura. Dee Dee, nama akrabnya, yang selalu tampil bugar dan enerjik, adalah dosen di Edith Cowan University, Australia. Dia mendapatkan Ijazah Sarjana Sains dan Pengurusan Sukan di Edith Cowan University, Australia dan menyelesaikan program Pascasarjana di Sains Senaman, Nanyang University Singapore.
Dalam kesempatannya di Jogja selama 7 hari, (10-17) November 2019, Dee Dee akan memberikan kelas untuk mahasiswa program S1 dengan tajuk Strategic Communication Skill & Network. Dimana, mahasiswa diajarkan untuk menjadi pribadi yang lebih percaya diri dan mampu berkomunikasi dengan baik dimanapun, kapanpun dan dengan siapapun. Mahasiswa sangat antusias dan memberikan feedback positif untuk kegiatan tersebut.
Dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan yang saat ini sedang menempuh S3 pun juga ikut mendapatkan pelatihan oleh Dee Dee. Dengan topik Research Network, Writing Journal & Join Publication, diharapkan mereka semua akan terpacu untuk bisa menyelesaikan studi dan mendapatkan ide – ide segar untuk publikasi di masa mendatang.
Dee Dee yang banyak mendapat penghargaan, yaitu sebagai Penerima Anugerah Asia Beauty & Wellness Award 2017, Anugerah Celebrate the Hero Award SG50 Jetstar, UM Cares Award Universiti Malaya, Anugerah Emas Singapore and Sporting Inspiration Award dan menjadi duta Brand Reebok dan Duta Gaya Hidup Sihat. (PD)