Tengku Khadijah Nurul Hanifah dari Prodi Kimia berhasil menjadi juara 1 pada Seleksi Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) FMIPA Tahun 2023 diikuti oleh 10 mahasiswa. Seleksi diikuti oleh para mahasiswa dari prodi Statistika S1, Matematika S1, Pendidikan IPA S1, Biologi S1, Kimia S1, Pendidikan Fisika S1, dan dilaksanakan secara luring di kampus FMIPA pada Senin, 3/4/23 dengan juri para dosen dari FMIPA. Sedangkan juara 2 diraih oleh Rana Laily (Pendidikan Fisika), dan juara 3 oleh Asma' Khoirunnisa' (Statistik)
Salah satu juri, Dr. Isti Yunita setelah selesai acara seleksi memberikan motivasi dan penguatan kepada seluruh peserta. Isti Yunita menyampaikan bahwa mahasiswa perlu mempelajari hal-hal baru. Misalnya mahasiswa Matematika jangan hanya belajar Matematika tapi belajar hal lain. Jangan takut dengan keluar dari zona nyaman. Dengan ikut pilmapres seperti ini juga upaya keluar dari zona nyaman. “Perbaiki juga kemampuan berbahasa Inggrisnya yang bias dipelajari dengan berbagai cara. Kosakata juga perlu ditambah. Tidak masalah berbicara bahasa Inggris tapi masih dengan logat Jawa, yang penting benar”, lanjut Isti Yunita.
Sementara itu Tengku Khadijah, setelah acara pengumuman mengatakan bahwa persiapan sudah dilakukan sejak pembukaan seleksi Pilmapres FMIPA, meliputi persiapan dokumen dan pembuatan gagasan kreatif. Karena bersamaan dengan UTS, maka kemarin beberapa kali harus merelakan waktu tidur untuk mempersiapkan seleksi Pilmapres ini. “Untungnya, data-data sertifikat selalu saya upload di website presmauny.com sehingga proses pengumpulan sertifikat tidak memakan waktu yang banyak” katanya. Untuk gagasan kreatif itu benar-benar mulai dari nol, dari pencarian ide sampai ke pembuatan media presentasinya.
“Dipercaya untuk mewakili FMIPA dalam seleksi Pilmapres tingkat universitas adalah suatu kehormatan bagi saya. Tentunya saya akan melakukan banyak sekali persiapan agar dapat memberikan hasil yang terbaik bagi fakultas. Setelah ini, saya akan mematangkan kembali ide gagasan kreatif saya, mungkin juga akan meminta review dari para dosen di FMIPA. Tidak hanya itu, skill presentasi pun akan saya latih lagi agar lebih baik dari sebelumnya. Terkait dengan bahasa inggris, saya akan terus meningkatkan speaking skill saya juga menambah wawasan saya pada bidang SDGs”, jelasnya.
Selama kuliah Tengku Khadijah sudah meraih juara di berbagai lomba, diantaranya meraih Silver Medal pada Youth International Scientific Fair 2022, Juara 2 Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional ESTEC UNEJ 2021, Finalis PIMNAS 2021, Juara 3 Lomba Video Opini Nalar.in UNY 2022, dll.
Penulis: Witono
Editor: Dedy