FT UNY PERTAJAM KERJASAMA DENGAN FPTV UTHM

FT UNY PERTAJAM KERJASAMA DENGAN FPTV UTHM

Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta (FT UNY) terus memperluas dan mempertajam kolaborasi  dengan Fakulti Pendidikan Teknikal Vokasional Universiti Tun Husein Onn Malaysia (FPTV UTHM). Hal ini ditandai dengan pertemuan virtual sebagai tindak lanjut dan evaluasi program-progran kerjasama antara FT UNY dan FPTV UTHM yang telah tertuang pada Memorandum of Agreement antar kedua belah pihak. KOordinasi ini dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Gmeet (15/04/2021) yang diikuti oleh dekan, deputi dekan, dan jajaran ketua departemen FPTV UTHM serta dekan, wakil dekan dan koorprodi S2 FT UNY.

Dekan FT UNY, Prof. Herman Dwi Surjono menjelaskan bahwa program-program kerjasama dengan FPTV UTHM telah terjalin cukup lama dan saling menguntungkan kedua belah pihak. “Salah satu program awal sejak 2015 yang terus disempurnakan adalah praktik mengajar dimana kami memfasilitasi mahasiswa FPTV UTHM untuk mengajar di SMK-SMK disekitar UNY dan kami juga mengirimkan mahasiswa FT UNY ke Malaysia untuk memperoleh pengalaman menjadi guru di Kolej Vokasional dibawah koordinasi FPTV UTHM,” terang Herman.

“Kondisi pandemi Covid-19 justru makin memperluas kerjasama kami, meskipun tidak bisa hadir secara langung, berbagai program kerjasama malah dapat terlaksana efektif secara daring seperti visiting professor maupun guest lecturers dengan pola Pembelajaran Jarak Jauh,” lanjutnya.

“Beberapa penelitian melalui skema joint-research maupun joint-publication juga telah teralisasi antara dosen-dosen FT UNY dan FPTV UTHM seperti produk Virtual Reality (VR) untuk mendukung pembelajaran dalam masa pandemi ini,” terangnya.

Sementara itu, Prof. Abdul Rasid juga mengaku bahwa kerjasama dengan FT UNY telah berjalan dengan sangat baik dan berharap untuk terus ditingkatkan. “Terlebih antara FT UNY dan FPTV UTHM banyak sekali kemiripan terutama sama-sama fokus dalam pengembangan Pendidikan vokasional,” ujarnya.

“Kedepan program kerjasama yang sedang terus disinergikan adalah student exchange baik level undergraduate maupun postgraduate,” tutup Abdul Rasid. (hryo)