LPPM UNY SELENGGARAKAN TES UNTUK KEPALA URUSAN KEUANGAN DAN KEPALA SEKSI KESEJAHTERAAN DESA CATURHARJO

LPPM UNY dipercaya untuk menyelenggarkan tes bagi perangkat desa

Untuk kesekian kalinya Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UNY dipercaya untuk menyelenggarkan tes bagi perangkat desa. Setelah beberapa waktu yang lalu menyelenggarakan tes untuk perangkat Desa Bangunkerto,  Kecamatan Turi,  Kabupaten Sleman, kali ini untuk Desa Caturharjo,  Kecamatan Pandak, Kabupaten Bantul.

Tes yang berlangsung pada 25 Agustus 2020 kemarin bertujuan untuk memilih Kepala Urusan Keuangan dan Kepala Seksi Kesejahteraan untuk Desa Caturharjo. Peserta seleksi kali ini berjumlah 19 orang yang hampir semuanya adalah warga desa setempat dan rata- rata semua lulusan dari jenjang S1 (Strata 1). Materi tes sendiri meliputi, tes psikologi, tes praktik komputer, tes tertulis, dan tes wawancara.

“Camat Pandak sangat tertarik untuk menjalin kerjasama dengan LPPM UNY dari segala bidang selain bekerjasama dalam seleksi perangkat desa, juga menawarkan kerjasama dalam hal pembinaan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), kegiatan kepemudaan, dan peningkatan tentang kewirausahaan warga desa setempat, serta produktivitas Badan Usaha Milik Desa (Bumdes).’’ jelas Siswantoyo sebagai Ketua LPPM UNY.

Ditambahkan Siswantoyo, “hasil tes akan langsung diambil dan diumumkan sore hari ini oleh Camat Pandak, Kabupaten Bantul.” (Khairani Faizah)